Isuzu ELF NLR 55 PT – Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) selalu tak ada hentinya dalam menciptakan sebuah produk mobil yang berbeda dengan lainnya. Inilah Isuzu ELF 4 ban generasi terbaru, Isuzu ELF NLR, dengan desain kabin modern dalam rangka memenuhi kebutuhan konsumen untuk kelas truk ringan.
Sentuhan desain kabin baru untuk mobil Isuzu ELF NLR 55 mempunyai bentuk berkonsep hexapod, sehingga mampu memberikan tampilan baru yang lebih segar dan terkesan macho.
Desain baru yang lebih lebar di kelasnya itu menjadikan kabin Isuzu ELF lebih luas dan ergonomis dan tentunya lebih aman, nyaman untuk pengendaranya.
Isuzu ELF NLR 55 Microbus mobilnya terlihat Lebih Panjang. Isuzu ELF NLR mikrobus versi terbaru yang memiliki 4 ban tersebut sangat cocok bagi angkutan komersial penumpang di daerah.
Mengusung model tipe mesin 4JB1-TC yang telah terbukti efisien dan tangguh, belum lagi desain kabin berkonsep Hexapod terbaru yang lebih luas, nyaman, dan aman membuat mobil ini menjadi semakin lengkap akan fiturnya.
Isuzu ELF NLR terbagi ke dalam dua jenis berdasarkan fungsi penggunaan yakni versi mikrobus yang memiliki fungsi mengangkut penumpang dan versi truk yang memiliki kegunaan untuk mengangkut barang.
NLR 55 memiliki keunggulan efisiensi dan kelincahan dalam bermanufer, sehingga sangat cocok dan akan memudahkan pengemudi ketika mengangkut barang.
Untuk mesin Isuzu ELF NLR menggunakan tenaga mesin 125 PS, tentunya mesin tersebut merupakan terbesar dikelasnya bagi varian Isuzu ELF NLR 71T, NLR 71 TL dan NLR 71 BL.
Disamping itu, tersedia juga pilihan mesin 100 PS yang efisien bagi tipe Isuzu ELF NLR 55 Tx, NLR 55 T Lx, NLR 55 T, NLR 55 B, NLR 55 Bx, dan NLR 55 B Lx.
Isuzu ELF NLR dapat memuat barang berkapasitas besar karena menggunakan jarak sumbu terpanjang di kelasnya. Fitur New Front Axle menjadikan kendaraan ini lebih stabil bermanuver dalam berkendara karena mempunyai axle yang lebih panjang.
Panjang Keseluruhan | 4,700mm |
Lebar Keseluruhan | 1,835mm |
Tinggi Keseluruhan | 2,170mm |
Jarak Terendah | 190mm |
Jarak Sumbu | 2,490mm |
Jarak Pijak Roda Depan | 1,475mm |
Jarak Pijak Roda Belakang | 1,395mm |
Julur Depan Front Over Hang(FOH) | 1,110mm |
Julur Belakang Rear Over Hang(ROH) | 1,100mm |
Seating Capacity | (person) |
Front Axle Capacity | 2,550 kg |
Rear Axle Capacity | 2,550kg |